Kamis, 29 November 2012

INDIKATOR UAS GANJIL 2012

Dalam upaya meningkatkan kemampuan perolehan hasil pembelajaran pada ujian akhir semester ganjil terutama pada materi Mutasi, maka kepada peserta didik diharapkan untuk dapat menelaah indikator sebagai berikut ini, tetapi sebelumnya perlu diketahui bahwa soal yang akan dipersiapkan berupa soal pilihan ganda dengan jumlah soal 35 butir soal.
semoga indikator soal berikut ini dapat dimanfaatkan untuk memprediksi materi apa yang akan diujikan pada ujian akhir semester ini. 


Sabtu, 24 November 2012

KISI-KISI UN TAHUN 2012/2013


Rabu tanggal 21 November 2013 kisi-kisi UN 2013 telah terbit dan bisa diunduh Kisi-kisi Ujian Nasional 2013 yang meliputi jenjang SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA, SMK, SDLB, dan SMPLB ini dibuat dan dipublikasikan berdasar pada peraturan BSNP No. 0019/P/BSNP/XI/2012 tentang Kisi-kisi Ujian Nasional untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah Tahun Pelajaran 2012/2013.
Kisi-kisi UN 2013 ini menurut Ketua BSNP telah dibuat sejak tahun 2012 ini. Pembuatannya juga didasarkan dan dikembangkan pada kurikulum yang tengah diajarkan guru pada anak didiknya. Untuk itu, pendalaman materi bagi anak didik sebenarnya dapat dilakukan tanpa menunggu kisi-kisi. Tidak hanya itu, sekolah juga bisa memanfaatkan hasil evaluasi dan kajian penyerapan pelaksanaan UN pada tahun lalu. Dari evaluasi dan kajian tersebut, digambarkan secara jelas penyerapan masing-masing mata pelajaran.

Sabtu, 17 November 2012

ULANGAN HARIAN POLA-POLA HEREDITAS

Jawablah pertanyaan berikut dengan cara mengirimkan jawaban Anda ke email 
  1. Perkawinan ayam berpial walnut menghasilkan keturunan ayam berpial walnut : ayam berpial mawar dengan perbandingan 3 : 1
Bagaimanakah genotif kedua induknya
a.       RRP >< rrpp
b.      RrPP >< RrPP
c.       RrPp >< RRRPp
d.      RrPp >< RRpp
e.       rrPP >< RRpp
 
2. Seorang ibu hamil memiliki golongan darah A heterozigot pembawa sifat hemofilia. Jika suaminya bergolongan darah B heterozigot dan normal. Berapakah kemungkinan anak laki-laki yang lahir dengan golongan darah O dan hemofilia?
a.       50%                    d.   6,5%
b.      25%                    e.   2,125%
c.       12,5%

3.  Jika labu putih (PPKK) disilangkah dengan labu hijau (ppkk) dan mengalami peristiwa epitasis dominan, maka perbandingan genotif yang muncul pada F2 adalah …

a.       1 : 2 : 1            D. 9 : 3 : 3 : 1
b.      9 : 3 : 4            E. 9 : 7
c.       12 : 3 : 1

4.   Dalam sebuah persilangan dihibrid pada ayam berjengger rose (RRpp) dengan ayam berjengger pea (rrPP) akan diperoleh turunan …. .
a.       Rose 100%         d.   Rose 50%
b.      Pea 100%           e.   Pea 50%
c.       Walnut 100%